Bus Trans Lampung – Pemerintah Provinsi Lampung, melalui BUMD PT Lampung Jasa Utama, kembali meluncurkan rute baru Bus Trans Lampung, Bandara Radin Inten II – Tanjung Setia – Krui, Pesisir Barat.

Rute baru ke dan dari Krui ini akan mulai efektif berjalan pada Rabu (14/06/2017). Baik Bus dari Bandara dan bus dari Krui akan beroperasi besok.

Semakin asik nih jalan-jalan Keliling Lampung 🙂

Sebelumnya rute Bus Trans Lampung sudah menghubungkan Bandara Raden Inten II dengan Kalianda dan Pringsewu. Dan rencananya akan ada rute menuju tempat-tempat wisata di Lampung lainnya.

Bus Trans Lampung yang menjanjikan bus dengan perjalanan yang aman, nyaman, bersih dan sehat ini, dilengkapi dengan AC, Asuransi Jasa Raharja, dan tepat waktu.

Apalagi hubungannya dengan jadwal penerbangan, semua harus tepat waktu. Jangan sampai penumpang ketinggalan pesawat jika menuju bandara.

(Baca juga: Taksi Trans Lampung, Ini Cara Memesan dan Tarifnya )

Jadwal Bus Trans Lampung Bandara – Krui

Untuk saat ini jadwal keberangkatan ke dan dari Tanjung Setia Krui hanya dilakukan satu kali dalam satu hari.

Dari Bandara Radin Inten II Bus berangkat pukul 11:00 WIB. Dan dari Krui- Tanjung Setia pukul 06:00 WIB.

Harga tiket pun terbilang cukup terjangkau, Rp. 80.000 per penumpang.

Rute Bus Trans Lampung ke Krui

Rute yang dialui Bus Trans Lanpung – Krui Tanjung Setia adalah:

Bandara Radin Inten II – Gedong Tataan – Gading Rejo – Pringsewu – Talang Padang – Gisting – Kotaagung – Wonosobo – Tanjung Setia – Krui.

Dengan perkiraan waktu tempuh sekitar 6-7 jam.

Sebelumnya, Bus Trans Lampung sudah beroperasi di tiga rute. Yaitu Unila – Itera, Bandara – Kota Bandar Lampung, Bandara – Pringsewu,  dan Bandar Lampung Kalianda.

Tarinya cukup murah. Untuk Unila – Itera Rp 4000 untuk umum dan Rp 2000 untuk mahasiswa. Bandara – Kota Bandar Lampung Rp 20.000. Dan Bandara – Pringsewu Rp 30.000.

Ini Jadwal Lengkap dan Tarif Bus Bandara Radin Inten II Lampung…!!

Memudahkan Konektivitas

Pembukaan trayek baru ini merupakan sebuah upaya untuk memudahkan konektivitas antardaerah. Juga untuk menyambut Bandara Radin Inten II sebagai bandara internasional. Dan pastinya untuk meningkatkan jumlah wisatawan yang masuk ke Lampung. Demikian dijelaskan Gubernur Lampung Muhammad Ridho Ficardo dalam satu kesempatan.

Ridho Ficardo berharap Bus Trans Lampung dapat semakin mewujudkan transportasi angkutan publik yang mengutamakan pelayanan, keamanan dan kenyamanan terhadap masyarakat Provinsi Lampung.

Baca ini ya::
* 20 Tempat Wisata di Bandar Lampung

Moda Transportasi yang Nyaman dan Harga Terjangkau

Apalagi selama ini kita seringnya bingung mau naik apa kalau menuju beberapa tempat wisata yang ada di Lampung. Dengan beroperasinya rute baru yang dilayani oleh Bus Trans Lampung bisa mendorong pula pertumbuhan ekonomi wilayah.

Dan pada akhirnya akan turut berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi Lampung.

Hanya dengan membayar  Rp20 ribu, kita sudah bisa mengakses beberapa titik di Bandar Lampung. Ke Kalianda Lampung Selatan, cukup dengan uang sebesar Rp15 ribu. Dari Unila ke Itera cukup Rp4.000. Dan dengan Rp 80.000 sudah bisa ke Tanjung Setia Pesisit Barat.

Rute Bus Trans Lampung ini jelas sangat memberikan kita kemudahan untuk menuju bandara dan untuk bepergian ke tempat wisata di Lampung. Memudahkan kita berwisata Keliling Lampung.

You might also enjoy:

13 Comments

  1. Kalo bisa bandara yang ada di krui tepatnya di Rawas ..itu udah terhubung ke bandara soekarno Hatta biar pulang kampung ke ke krui pesisir barat lebih gampang dan yang pasti nya waktunya lebih cepat..

      1. Saya biasa naik travel Rp.100.000, plus makan dan minum jika mau makan dan minum. Berhenti di mana bus ya? Asyik juga sdah lama tak naik bus Krui Putra dari Rajabasa…Nih pakai AC ya…

  2. Mudah mudahan trans lampung semakin bnyak armadanya yg ke arah krui atau pun sebaliknya.amin
    Salam jama minak muakhi sai dlampung,khusus pesisir barat.@sang perantau#

Leave A Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *